Selasa, 26 Maret 2013

Guard & Check (2)

Kembali saya lanjutkan pembahasan, tapi kali ini tentang Check (Drive Check), ini jauh lebih panjang lagi yang musti dibaca, karena kemungkinan kondisi lebih banyak :D ini link menuju Guard & Check (1) .

Dan yah, sama seperti GUARD, saat kamu DRIVE CHECK juga ada PRIORITASnya Lho!

MERAH = PENYERANG dengan jumlah POWER SETELAH BOOST ! Gak ada tulis Grade berapa, berarti TWIN DRIVE (Grade 3)  <KAMU MERAH>
BIRU = YANG DISERANG dengan jumlah POWER unit tersebut ! <LAWAN KAMU BIRU>

CHECK

PRIORITAS
1.  Sudah JELAS HUKUMnya kalau kamu sedang kondisi kritis dan Hand Card lawan banyak banget, tapi lawanmu pelit jadi Guard 2 Trigger tembus, saat kamu Drive Check, kalo 1st Check Trigger, Berikan ke VG!
2. Kalau kamu cuma punya VG untuk menyerang, ya jelas power ke VG, emang mau kemana lagi.
3. Semua RG kamu Rest, kamu punya STAND Trigger dan first Check-mu adalah Trigger (bukan STAND). Kalau lawan Guard 2 Trigger, tentu saja berikan power ke VG, karena kalau 2nd Check-mu adalah Trigger (apapun, termasuk STAND), seranganmu tembus!
4. Kalau first kamu STAND Trigger dan bingung powernya kemana, lihat hand card lawan. Kalau banyak, POWER ke VG saja. Kalau udah sedikit, silahkan POWER ke RG.
 Yang kelima ini, harus dibaca dengan teliti ya karena mungkin sulit untuk dipahami :)
5. Dengan persepsi Line di arena seperti gambar B dibawah (Ganti aja 13000 jadi 11000 kalau ngerasa bakal jarang terjadi Vanguard lawan 13000), dan handcard lawan sekiranya masih cukup untuk nahan serangan lain, kalau lawan kamu Guard 2 TRIGGER Tembus dan Damagenya belum 5 (Paling bagus kalo lagi damage 4), Kalo 1st CHECK dari Twin Drive kamu adalah Trigger (BUKAN CRITICAL), Pastikan Powernya ke Vanguard. Kenapa?
- Ketika lawan ngeGuard tapi kita masih bisa memberikan damage di serangan itu, Advantage-mu SANGAT besar ! Apalagi ditambah effect kartu yang mewajibkan VG harus attack hit supaya bisa pakai effect
- Kalo Trigger bukan Critical kamu taruh ke RG dan Damagenya belum 4 ya percuma.. Setinggi apapun power RG-mu lawan pasti bakal No Guard kalo Crit 1 doank dan itu bukan damage ke-6. Tahan RG dengan power lebih rendah, No Guard saat RG power lebih tinggi menyerang, lawan kehilang 10000 Guard aja, HAMPIR GAK ADA BEDANYA saat dua RGmu sama2 punya power RENDAH menyerang, tahan 1 No Guard 1, tetap habis 10000 atau 5000 kalau Damage Checknya Trigger. Gimana kalo Check keduanya trigger, kan bisa tambah power di RG satunya, jadi serangan pertama no guard serangan kedua perlu 15000 Guard? Bodoh amat, kalo dua-duanya ke VG selain kamu bisa kasi 1 damage, kamu masih bisa 2x serang dengan membuat lawanmu nge-guard 20000 Guard!
- Siapa yang tau DriveCheck keduamu adalah CRITICAL ? :)
- Bagaimana kalau FirstCheck Critical? Pasti ke VG, kalo RGmu punya effect "When this unit attack hits..."<-- dan kamu mau pake effectnya . Kalau kamu punya 2 RG, yang 1 punya effect "When this unit attack hits.."<-- dan kamu mau pake effectnya, RG yang satunya bukan effect attack hit, Silahkan berikan Power ke RG yang tak punya effect seperti itu. Jadikan kesempatan ini untuk nge-Pressure lawan! Bagaimana kalau 2 RGku gak punya effect harus attack hit? Saya lebih menyarankan power to RG, jadi ketika RGmu menyerang-pun lawan harus terpaksa Nge-GUARD atau KO (Heal is exception :v ).
Misal : Line kamu--> Perla, Pacifica, Perla. Kalau mau pake effect Perla, dan 1st check dapat Crit (Damage lawan 4), jelas power ke VG! :)

Dan yah, kalo lawan Guard 2 trigger dan 1st checkmu adalah trigger, lakukan perhitungan jumlah TRIGGERmu yang sudah keluar. Pastikan, masih ada trigger gak di-Deck? Atau masih ada Critical tidak di Deck? Kalau masih ada trigger, TETAP PERCAYA kalau Top Deck mu adalah Trigger! Kemungkinan masih ada walaupun KECIL, Jangan coba-coba menghitung Probabilitas/Kemungkinan, atau kau akan menyesal! Bwahahaha *EvilLaugh* Tapi lucu juga kalo uda ga ada trigger di deck kamu masih bilang kasi power ke VG padahal VGmu bukan Spectral Duke dan semacamnya ...

*Pengecualian untuk Deck Musketeer, kalo lawan Guard 2 trigger pastikan power ke VG seandainya 1st check trigger, ini Deck yang biasanya Double Trigger-nya cukup kuat, apalagi kalo deck uda tipis.
Apabila kondisi A : Ada yg bisa Standkan RG, serang dari RG. Kalo ga ada, serang dari VG. Dibawah ini adalah saran apabila kamu serang dari V duluan.
*Lawan Guard 1 trigger, sudah jelas deh power kemana dan kalo double trigger satunya kemana
*Lawan Guard 2 trigger, lihat di Prioritas
*Lawan Guard gak tembus, kalo dapat 2 Trigger,
**Kalau Damage lawan 4 atau kurang, berikan power ke R1 dan R2
**Kalau Damage lawan 5, berikan semua power ke 1RG, jangan ke R1 dan R2. Kenapa? Karena kalau kamu berikan power ke 1 RG, otomatis lawan butuh 15000 untuk Guard serangan R1 dan 5000 untuk R2, yang artinya lawan butuh setidaknya 3 lembar kartu (Termasuk PERFECT GUARD). Bandingkan kalau power ke R1 dan R2, butuh 10000 dan 10000 Guard, 2 lembar doank!
*Lawan NoGuard, kalau Damage 4 atau lebih, Power ke 1 RG dengan alasan yang sama di atas. Kalau Damage 3 or less, Power ke 1 RG saja dengan alasan, kalau lawan Damage Check dapat Trigger dan power (Hampir pasti) ke VG, RG kamu yang 10000 serang RG lawan yg 10000 (hilang 5000 Guard), kemudian RG yang 10000+2 trigger menyerang Vanguard, lawan hilang 10000 Guard atau No Guard, total lawan hilang 5000 Guard + 1 Damage, ATAU hilang 15000 Guard. BEDAkan kalau kamu Power ke R1 dan R2 dan lawan Damage Check dapat Trigger. Kalo kamu serang RGnya dan dia matikan RGnya, atau serang Vanguard, diIntercept atau dimatikan 1 RGnya tetap hilang 5000 Guard, dan pas RG satunya nyerang lagi juga butuh 5000, Total lawan kehilangan 10000 Guard saja. Unless, kamu mau bunuh RGnya.

Apabila kondisi A , tapi lawan Gak ada RG, Ada Stand atau tidak, Serangan pertamamu lebih baik dari RG, VG lalu RG, RG RG VG kalau ada STAND Trigger. Kenapa? Dengan catatan biasanya orang bakalan No Guard (kalo damage 3 or less) dengan posisi penyerang yang powernya kecil
*1 Kalau VGmu attack dan lawan No Guard,kamu Drive Check ga dapat trigger, lawan Damage check dapat 1 trigger, 2 RGmu sedih donk :(
*2 Kalau VGmu attack dan lawan No Guard,kamu Drive Check dapat 1 trigger, lawan Damage check dapat 1 trigger, tahan 1 RG dengan GOCCEEEENG saja!
*3 Kalau VGmu attack dan lawan No Guard,kamu Drive Check dapat 1 trigger, lawan Damage check dapat 2 trigger, 2 RGmu sedih donk :(
*4 Kalau VGmu attack dan lawan No Guard,kamu Drive Check dapat 2 trigger (daripada pisah kiri kanan mending timpak ke 1 RG saja), lawan Damage check dapat 1 trigger, anggap aja gak dapat trigger dah
*5 Kalau VGmu attack dan lawan No Guard,kamu Drive Check dapat 2 trigger, dan lawan Damage Check dapat 2 trigger, lawan lempar Goceng,itupun kalau kamu timpak power dari trigger ke 1 RG saja~
*6 Kalau RGmu attack dan lawan No Guard, kembali ke *1, *2 dan *4, BEDA-nya kamu masih bisa Drive Check :)
*7 Kalau RGmu attack dan lawan Guard, lawan sudah hilang selembar 5000

Sekian dulu, saya pamit tidur, tambahan kritik komentar segala macam bisa tinggalkan di bawah :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar